News

Aplikasi Nusuk Tantang Industri Umrah Indonesia, Ini Langkah Antisipatif AMPHURI

Pemerintah Arab Saudi memperkenalkan platform Nusuk, ujung tombak digitalisasi layanan mereka. Nusuk digadang-gadang tidak sekadar sebagai platform digital yang akan memudahkan calon jemaah umrah dan haji mendapatkan kebutuhannya, seperti visa, penginapan, hingga transportasi, tetapi juga berfungsi menjadi gerbang wisata baru ke wilayah Arab Saudi yang ditawarkan dengan harga yang terjangkau.

Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (AMPHURI), Firman Nur, mengungkapkan beberapa langkah strategis yang akan diambil untuk menghadapi digitalisasi aplikasi Nusuk.

Pertama, Firman Nur menekankan pentingnya adaptasi digital bagi penyelenggara ibadah haji dan umrah di Indonesia. “Kami akan menyelenggarakan pelatihan terkait digitalisasi, pemasaran, dan regulasi pelayanan untuk para jemaah,” ujarnya kepada inilah.com, Senin (28/8/2023). Menurutnya, adaptasi digital adalah keharusan di era modern ini, terlebih saat Arab Saudi telah menerapkan digitalisasi dalam berbagai aspek pelayanan ibadah, mulai dari proses visa hingga izin berziarah.

Kedua, Firman Nur juga mengungkapkan bahwa ia telah berdiskusi dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Taufiq Al Rabiah, mengenai kerja sama dalam pelaksanaan haji dan umrah. “Saya berharap Saudi Arabia dapat memahami bahwa di Indonesia, pelaksanaan ibadah haji dan umrah diatur oleh Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2019,” kata Firman Nur. Menurut UU tersebut, pelaksanaan ibadah haji hanya bisa diselenggarakan oleh pemerintah, sementara umrah memerlukan izin dari Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU).

Selain itu, Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi juga mengajukan agar Indonesia menambah destinasi wisata selain Mekkah dan Madinah dalam paket ibadahnya. “Mereka ingin kita juga memasukkan destinasi wisata lain, seperti Yanbu, Ta’if, dan Madain Saleh,” tambah Firman Nur.

Langkah-langkah ini diambil AMPHURI sebagai respons terhadap potensi dampak dari aplikasi Nusuk, yang menawarkan paket umrah dengan harga yang lebih murah dibandingkan paket travel lainnya. Dengan strategi ini, AMPHURI berharap bisa meminimalisir dampak negatif yang mungkin ditimbulkan oleh aplikasi tersebut, sambil tetap memastikan keamanan dan kenyamanan jamaah.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button