Market

Hasil Evaluasi, Proyek Tol Getaci Hanya Bisa Sampai Ciamis

Senin, 17 Jul 2023 – 19:13 WIB

Menko Airlangga dan Ganjar

Hasil Evaluasi, Proyek Tol Getaci Hanya Bisa Sampai Ciamis

Rencana proyek pembangunan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci) menjadi salah satu yang dievaluasi Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. Proyek tersebut akhirnya hanya menembus Ciamis sehingga belum menghubungkan dua provinsi, Jabar dan Jateng.

Evaluasi tersebut dilakukan karena di tahun 2024 adalah masa terakhir pemerintahan Presiden Joko Widodo. Proyek tersebut rencananya masuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) khususnya tahapan yang berada di wilayah Jawa Tengah yang harus selesai di 2024.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengungkapkan proyek Tol Getaci ditargetkan hanya sampai Ciamis di 2024. Sedangkan rencana sampai Cilacap, Jawa Tengah akan dilakukan setelah berganti pemerintahan.

“Nah tentu project-project tersebut salah satunya jalan tol yang tadi juga dibahas dengan Menteri PUPR kalau sampai 2024 baru selesai Ciamis belum nyambung ke Cilacap,” ungkap Airlangga seperti dikutip di kantornya usai bertemu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Senin (17/7/2023).

Dalam rencana awal proyek jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap yang masuk PSN memiliki total panjang mencapai 206,65 km yang membentang dari provinsi Jawa Barat dan Jawa Tengah. Target awal, dalam proses pembangunannya akan dibagi menjadi empat seksi berdasarkan Peraturan Presiden No 109/2020 tentang PSN.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button