News

INILAHREWIND: Pembunuhan PM Jepang Terlama Shinzo Abe

Ribuan orang menghadiri upacara pemakaman Shinzo Abe pada Selasa, 12 Juli 2022, untuk memberikan penghormatan terakhir bagi perdana menteri dengan masa jabatan terlama negara tersebut.

Upacara pemakaman digelar tertutup di Kuil Zojoji, Tokyo, yang hanya dihadiri oleh teman-teman dan keluarga dekat.

Setelah upacara itu, iring-iringan mobil jenazah dengan jasad Abe berkeliling di jalan-jalan Tokyo.

Abe, 67 tahun, tewas ditembak pada Jumat, 8 Juli 2022 saat berpidato dalam kampanye politik di Nara, selatan Jepang.

Di dalam Kuil Zojoji, ritual Buddha dilaksanakan. Sementara di luar kuil dan di seluruh Tokyo, warga mengibarkan bendera setengah tiang.

Proses pemakaman pada Selasa siang itu melewati sejumlah titik penting, seperti gedung parlemen di mana Abe pertama kali menjadi anggota pada 1993, juga kantor tempatnya memimpin Jepang sebagai perdana menteri.

pembunuhan Abe

Abe adalah perdana menteri dengan masa jabatan terlama di Jepang era pascaperang dan salah satu politisi paling berpengaruh di negara tersebut.

Pihak Kepolisian Jepang mengatakan bahwa pelaku penembakan memiliki dendam terhadap kelompok agama yang dia kira diikuti oleh Abe.

Sebuah acara peringatan yang diadakan sehari sebelum pemakaman dihadiri oleh ratusan pejabat serta ribuan warga Jepang biasa yang datang untuk meletakkan bunga putih.

“Saya datang ke sini untuk mempersembahkan bunga, karena menurut saya, Abe telah memberikan sesuatu yang dapat dibanggakan oleh warga Jepang,” kata Emi Osa, seorang warga.

pembunuhan Abe

Sebelumnya, Kepolisian Jepang mengakui ada kekurangan dalam pengamanan mantan Perdana Menteri (PM) Jepang, Shinzo Abe, yang ditembak mati di kota Nara, Jumat, 8 Juli 2022.

“Tidak dapat disangkal ada persoalan dalam keamanan,” kata Kepala Kepolisian Nara, Tomoaki Onizuka.

Seorang pria bersenjata menembak Abe di acara kampanye politik – aksi kejahatan yang sangat mengejutkan Jepang.

Pemilihan Majelis Tinggi Jepang, yang sempat dikhawatirkan terganggu akibat peristiwa pembunuhan ini, berjalan sesuai rencana.

Pemungutan suara dimulai pukul 07.00 waktu setempat, Minggu, 10 Juli 2022, hanya dua hari setelah pembunuhan Abe.

Para pengamat memperkirakan pembunuhan Abe dapat mendongkrak dukungan bagi Partai Demokrat Liberal (LDP) yang saat ini memerintah.

Di partai ini, Abe adalah sosok terkemuka dan amat berpengaruh.

pembunuhan Abe

Pemilihan Majelis Tinggi parlemen Jepang yang dianggap kurang memiliki nilai strategis biasanya dilihat sebagai penentuan sikap terhadap pemerintahan saat ini.

Tetapi kemenangan besar bagi LDP akan memperkuat kemampuan perdana menteri saat ini demi mendorong kebijakan utamanya, termasuk dua kali lipat pengeluaran bagi anggaran pertahanan.

Pada Sabtu, 9 Juli 2022, iring-iringan mobil yang membawa jenazah mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe tiba di rumahnya di Tokyo.

Saat mobil jenazah yang membawa jenazah Abe tiba di kediamannya, para anggota Partai Demokrat Liberal (LDP) yang berkuasa, dengan berpakaian hitam, berbaris untuk memberi penghormatan.

pembunuhan Abe

Ditembak dengan senjata rakitan

Abe ditembak dua kali dan dia langsung terjatuh sebelum dilarikan ke rumah sakit terdekat. Foto-foto dari tempat kejadian menunjukkan ia berdarah.

Polisi mengatakan tersangka pembunuhan Abe, Tetsuya Yamagani, 41 tahun, menggunakan senjata rakitan untuk membunuh mantan perdana menteri Jepang itu.

Senjata rakitan itu dibuat menggunakan sejumlah material termasuk logam dan kayu.

Polisi juga mengatakan mereka menemukan sejumlah senjata rakitan lainnya di kediaman tersangka.

Aparat juga menemukan sejumlah peledak sehingga warga yang tinggal tak jauh dari rumah tersangka dievakuasi ke lokasi yang aman. Aparat keamanan langsung menangkap pelaku.

pembunuhan Abe

Dokter di Rumah Sakit Universitas Nara mengatakan luka-luka yang dialami Abe di sekitar leher kanan cukup dalam hingga menembus jantung.

Tersangka penembak Abe diidentifikasi media Jepang sebagai Tetsuya Yamagami, seorang penduduk Kota Nara.

Penembak terlihat berdiri dari jarak dekat ketika Abe naik ke podium dan berpidato kepada calon pemilih di luar Stasiun Yamato-Saidaiji, Kintetsu di Nara.

Ia dilaporkan adalah mantan anggota Pasukan Bela Diri Maritim, atau Angkatan Laut Jepang namun Kementerian Pertahanan belum memastikan hal ini secara resmi.

Para saksi mata mengatakan mereka melihat pria membawa apa yang mereka gambarkan sebagai senjata besar dan melepaskan tembakan ke arah Abe dua kali dari belakang.

Tidak jelas bagaimana penembak itu tahu bahwa Abe akan hadir dalam acara kampanye itu karena kunjungan mantan perdana menteri itu baru dipastikan pada larut malam.

pembunuhan Abe

Alami dua luka tembak

Dokter mengatakan dalam jumpa pers bahwa tim medis menghabiskan empat setengah jam untuk menolong Abe.

Mereka mencoba menghentikan pendarahan dan melakukan transfusi darah dengan menggunakan 100 unit kantung darah.

Dokter memastikan bahwa ada dua luka tembak, namun para dokter tidak menemukan peluru selama operasi bedah.

Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida mengecam penembakan Abe dan menyebutnya tindakan ‘brutal’.

PM Kishida mengatakan Abe memimpin Jepang dengan ‘kepemimpinan hebat’ dan menambahkan ia ‘kehilangan kata-kata’ setelah pembunuhan itu.

“Saya sangat menghargai warisan Shinzo Abe dan saya sangat berduka,” kata Kishida.

Ia menggambarkan Abe sebagai ‘sahabat’ dan ‘seseorang yang sering ia jumpai dalam waktu yang lama’.

“Saya mendapat banyak nasehat berguna dan dukungan dari Abe.”

pembunuhan Abe

Wartawan BBC di Tokyo, Yuko Kato mengatakan berita meninggalnya Abe ini merupakan momen yang sangat ditakutkan warga Jepang yang menanti dalam enam jam ini.

“Inilah berita buruk yang sangat dikhawatirkan akan terjadi,” inilah sentimen di Jepang, kata Kato.

Rakyat Jepang saat ini ‘bersedih, marah dan terkejut’ dan sepanjang hari banyak yang mencuit ‘tak boleh ada kekerasan’.

‘Dia mendedikasikan hidup untuk negaranya’

Ucapan belasungkawa mengalir dari para pemimpin negara atas kematian Shinzo Abe, termasuk dari Presiden Indonesia Joko Widodo.

Presiden Prancis Emmanuel Macron mencuit “Jepang telah kehilangan perdana menteri yang hebat”, dan menambahkan Abe “telah mendedikasikan hidup untuk negaranya dan mengusahakan stabilitas dunia”.

Menteri Luar Negeri AS Anthony Blinken mengatakan pembunuhan ini ‘mengejutkan’ dan ‘sangat tercela’, ia juga menjabarkan Abe sebagai pemimpin dengan visi hebat yang membawa hubungan antara AS dan Jepang ‘ke tingkat yang baru’.

Presiden Indonesia Joko Widodo mengatakan, “akan terus mengenang kontribusinya dalam memperkuat kerja sama RI-Jepang”.

pembunuhan Abe

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese berkata Abe adalah ‘salah satu sahabat Australia di panggung dunia’ dan ‘di bawah kepemimpinannya Jepang menjadi salah satu rekan sepemikiran dengan Australia di Asia – warisan yang bertahan hingga sekarang’.

Presiden Taiwan Tsai Ing-Wen mengatakan, “tidak hanya komunitas internasional yang kehilangan seorang pemimpin penting, Taiwan juga kehilangan salah satu teman terdekat”.

Kedutaan Besar China di Jepang berkata Abe telah ‘memberikan kontribusi dalam meningkatkan hubungan China-Jepang di masa jabatannya’.

Kementerian Luar Negeri Filipina berkata bahwa Abe ‘dikagumi oleh banyak orang Filipina’.

Kronologi penembakan

Beberapa saksi mata berkata melihat seorang pria melepaskan tembakan senjata api dari belakang Abe.

Tembakan pertama tampaknya meleset tidak mengenai Abe. Namun tembakan kedua mengenai punggung Abe dan membuatnya jatuh ke tanah serta mengeluarkan darah.

Aparat keamanan kemudian menahan pelaku penembakan yang tidak berusaha melarikan diri.

Kunjungan Abe ke Nara baru dipastikan semalam sebelumnya dan yang dipertanyakan adalah bagaimana pelaku bisa mengetahui dan mempersiapkan serangan itu.

pembunuhan Abe

Insiden kekerasan senjata jarang terjadi di Jepang, negara yang melarang kepemilikan senjata api. Insiden kekerasan politik pun hampir tidak pernah terdengar.

Pada tahun 2014, hanya ada enam insiden kematian senjata di Jepang, dibandingkan dengan 33.599 kasus yang terjadi di Amerika Serikat.

Setiap orang harus menjalani pemeriksaan ketat dan tes kesehatan mental saat hendak membeli senjata api. Yang diperbolehkan pun hanya senapan gentel dan senapan angin.

Setelah penembakan Abe, PM Kishida memerintahkan menteri untuk kembali ke Tokyo. Lebih dari itu, dia memastikan pemilihan umum untuk mengisi posisi anggota Majelis Tinggi Jepang tetap akan berjalan sesuai rencana.

“Ini biadab dan jahat dan tidak dapat ditoleransi. Kami akan melakukan semua yang kami bisa, dan saya ingin menggunakan kata-kata paling ekstrem yang tersedia untuk mengutuk tindakan ini,” kata PM Kishida.

pembunuhan Abe

Abe – yang menjabat dari 2006-2007 dan kemudian dari 2012-2020 merupakan perdana menteri yang paling lama memerintah dan tokoh yang dikenal secara internasional.

Ia mundur pada 2020 setelah menjabat selama dua periode.

Namun, ia masih memiliki pengaruh besar dalam pemerintahan saat ini, menurut koresponden Asia BBC, Mariko Oi. Misalnya saat Rusia menyerbu Ukraina, Abe mengatakan Jepang perlu meningkatkan anggaran militer.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button