News

Kode Breaking News Ridwan Kamil Terungkap, Ini Maksudnya

Eks Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil membongkar maksud dari perkataannya yang menyebut pekan depan bakal ada breaking news. Ucapan ini ditangkap publik sebagai kode yang menyiratkan Ridwan Kamil bakal maju ke pentas Pilpres 2024.

Dugaan publik ini makin diperkuat dengan mencuatnya nama Ridwan Kamil sebagai salah satu kandidat pendamping bacapres PDIP Ganjar Pranowo. Rupanya dugaan itu salah, terungkap bahwa maksud dari perkataannya adalah soal rencananya yang ingin berlibur keliling dunia pada pekan depan.

Hal itu disampaikan Ridwan Kamil di Instagramnya, @ridwankamil, Kamis (7/9/2023). Ia mengatakan, selama 10 tahun terakhir dirinya tidak memiliki ‘me time‘ lantaran tugas-tugasnya yang sangat padat sebagai kepala daerah, menjadi Wali Kota Bandung (2013-2018) dan Gubernur Jabar (2018-2023).

Baca Juga:

PKB Usul Nama KPP Diganti Jadi Koalisi PBNU

Setelah menyelesaikan tugasnya sebagai Gubernur Jabar, Ridwan Kamil kini mengaku ingin ‘me time‘. “Maksudnya breaking news itu saya mau ‘me time‘. Saya teh mau pergi jauh keliling dunia mulai pekan depan,” kata Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil mengaku tidak tahu kapan akan kembali lagi. Dia pun menyatakan selamat tinggal. Dalam unggahannya, Ridwan Kamil turut menyertakan beberapa potongan video liburannya di beberapa tempat di dalam negeri maupun di luar negeri. “10 tahun tidak ada ‘me time‘ kecuali curi-curi waktu sedikit saat kedinasan ke luar wilayah. It is time for me time. Entah kapan kembali lagi. Good bye,” katanya.

Sebelumnya, saat hari terakhirnya sebagai Gubernur Jabar, Ridwan Kamil memberikan tanda akan adanya berita baru tentang dirinya pada pekan depan. Hal yang mengarah ke ranah politis itu disampaikan Ridwan Kamil saat menutup sambutannya di acara Pisah Sambut Gubernur Jawa Barat di Aula Barat Gedung Sate.

Baca Juga:

Ini Respons Golkar Soal Isu Kang Emil Bakal Jadi Cawapres Ganjar

Ucapan Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil itu, disambut tawa dan tepuk tangan dari hadirin dan undangan yang hadir. Tak ada penjelasan lebih lanjut dari Ridwan Kamil mengenai kode ‘breaking news’ itu apakah ada kaitan dengan politik, utamanya Pemilu 2024.

“Kami mohon doa takdir kami ke mana, kami tidak tahu, tapi insyaAllah Tuhan memberikan yang terbaik tapi kalau minggu depan ada breaking news, ya, mohon dimaklumi. Kodenya itu saja,” kata Ridwan Kamil di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (5/9/2023)

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button