News

Maju Pilgub Jakarta, Adik Almarhum Uje Usung Pendidikan Wajib 16 Tahun


Adik Almarhum Ustad Jeffry Al Bukhori (Uje), Fajar Sidik sekaligus mantan anggota DPRD DKI Jakarta dari Partai Gerindra menyatakan siap meramaikan bursa bakal calon gubernur pada Pilkada Jakarta 2024.

“Kita berharap, siapapun gubernurnya nanti untuk DKI Jakarta, kita berharap orang tersebut bisa menjaga akhlak daripada Jakarta itu sendiri,” kata Fajar saat menghadiri acara Halal Bihalal, Gerakan Muslim Jakarta, di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Minggu (5/5/2024).

Fajar mengatakan, dirinya akan membawa gagasan yang berfokus pada peningkatan kualitas dan pengratisan biaya pendidikan serta pelayanan kesehatan di Jakarta.

“Niat saya bagaimana meningkatkan daya hidup SDM masyarakat Jakarta. Salah satunya lewat pendidikan, saya ingin ada kewajiban pendidikan 16 tahun. Wajib anak kita S1,” kata pria yang juga kader Partai Demokrat ini.

Ia menjelaskan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jakarta yang fantastis bisa dipergunakan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

“Anggaran Jakarta sekarang kalau nggak salah Rp82 triliun. Belanja tidak langsung berapa T? Rp30 triliun lebih. Kenapa kita nggak bisa menyekolahkan anak kita gratis sampai dengan S1?” ujarnya.
 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button